Featured
- Get link
- X
- Other Apps
Posted by
kupang krajan
Selasa
New Normal, Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-75 Di Kupang Krajan Tetap Semarak
DIRGAHAYU RI-75
New Normal, Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-75 Di Kupang Krajan Tetap Semarak
New Normal, Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 75 di kelurahan Kupang Krajan tetap semarak. Hal itu terlihat di segala penjuru kampung di wilayah ini selain terpasang tegak bendera merah putih di depan rumah warga. Juga berhiaskan merah putih sepanjang kampung.
Bahkan di beberapa kampung ada yang menambahkan lampu hias warna-warni dikombinasi dengan lampion. Tidak hanya itu ada beberapa kampung yang juga menghiasi jalan kampung dengan lukisan 3 (tiga) dimensi, seperti yang ada di wilayah RT 03 RW 07.
Melihat hal ini Plt. Lurah Kupang Krajan Drs. Sudono, M.Si turut berbangga hati. "Antusiasme warga Kupang Krajan tuk semarakkan HUT RI ke-75 sangat positif, meskipun masa pandemi covid-19 belum berakhir. Saya turut berbangga hati bisa ditugaskan disini," kata Sudono semalam, 16/8/2020.
Ketua RT 03 RW 07, Noermaida Moerdjiastoeti, SE, sangat senang, dengan adanya lukisan 3 (tiga) dimensi di kampungnya. "Banyak warga memanfaatkan itu untuk foto, terutama lukisan sungai dan permadani terbang. Seakan-akan nyata, " terangnya bangga.
Tidak kalah semaraknya, Kampung Lontong, ikon kelurahan Kupang Krajan, juga tampak semarak dengan lampu hias warna-warni. Ada beberapa foto pahlawan nasional yang dipampang rapi sepanjang jalan.
"Kampungnya jadi bagus," kata Ita Afirul, warga kampung lontong.
Sementara itu Ketua LPMK Kupang Krajan, Djoko Prasektyo, ST, mengatakan, bahwa masih cukup banyak kampung-kampung lain yang tidak kalah menariknya. New Normal di masa pandemi covid-19 ini seakan tidak mengurangi tekad warga untuk semarakkan HUT RI ke 75.
Merdeka...!!!
Lukisan Sungai 3 (tiga) Dimensi di Banyu Urip Lor VIII, RT 03 RW 07 |
Bahkan di beberapa kampung ada yang menambahkan lampu hias warna-warni dikombinasi dengan lampion. Tidak hanya itu ada beberapa kampung yang juga menghiasi jalan kampung dengan lukisan 3 (tiga) dimensi, seperti yang ada di wilayah RT 03 RW 07.
Melihat hal ini Plt. Lurah Kupang Krajan Drs. Sudono, M.Si turut berbangga hati. "Antusiasme warga Kupang Krajan tuk semarakkan HUT RI ke-75 sangat positif, meskipun masa pandemi covid-19 belum berakhir. Saya turut berbangga hati bisa ditugaskan disini," kata Sudono semalam, 16/8/2020.
Ketua RT 03 RW 07, Noermaida Moerdjiastoeti, SE, sangat senang, dengan adanya lukisan 3 (tiga) dimensi di kampungnya. "Banyak warga memanfaatkan itu untuk foto, terutama lukisan sungai dan permadani terbang. Seakan-akan nyata, " terangnya bangga.
Tidak kalah semaraknya, Kampung Lontong, ikon kelurahan Kupang Krajan, juga tampak semarak dengan lampu hias warna-warni. Ada beberapa foto pahlawan nasional yang dipampang rapi sepanjang jalan.
"Kampungnya jadi bagus," kata Ita Afirul, warga kampung lontong.
Sementara itu Ketua LPMK Kupang Krajan, Djoko Prasektyo, ST, mengatakan, bahwa masih cukup banyak kampung-kampung lain yang tidak kalah menariknya. New Normal di masa pandemi covid-19 ini seakan tidak mengurangi tekad warga untuk semarakkan HUT RI ke 75.
Merdeka...!!!
- Get link
- X
- Other Apps
Popular Posts
Posted by
kupang krajan
Selasa
"Lancar Tanpa Antri". Penyaluran Bantuan Tunai PKH Di RW3 Kupang Krajan
- Get link
- X
- Other Apps
Posted by
kupang krajan
Selasa
ASB 2020 : Suroboyo Wani Lawan Narkoba
- Get link
- X
- Other Apps
Comments
Post a Comment