Skip to main content

Featured

Rapat Berkala Kelurahan Kupang Krajan Juga Bahas Aksi Bersih Kali "Bok Tempe"

Rapat Berkala Kelurahan Kupang Krajan Juga Bahas Aksi Bersih Kali "Bok Tempe"

Rapat Berkala Kelurahan Kupang Krajan, Rabu 11/03/2020, selain bahas layanan MBR dan BPHTB, juga bahas rencana aksi bersih kali "Bok Tempe". Rapat yang dipimpin oleh Lurah Kupang Krajan Bambang Hartono, SE tersebut menghadirkan Ketua LPMK, Babinsa, Ketua RW 01 hingga RW 07,  Sekretaris dan Staf kelurahan bertempat di ruang kerja Lurah Kupang Krajan.

Rapat berkala Kelurahan Kupang Krajan (Foto:Wawan)
Terkait keluhan layanan MBR, Lurah Kupang Krajan Bambang Hartono, SE mengatakan, bahwa jika ada warga yang sudah terdaftar MBR, tetapi BPJSnya belum aktif, aktifasiya melalui puskesmas atau rumah sakit yang dituju. Dan untuk SKM (Surat Keterangan Miskin) yang menerbitkan dari Dinas Sosial pemkot Surabaya. "Termasuk SKM untuk keringanan pembayaran PBB dan BPHTB," terangnya.

"Memang sekarang ini layanan MBR jadi keluhan warga. Tidak hanya untuk layanan kesehatan saja, tetapi juga penerbitan SKM untuk keperluan lainnya, termasuk permohonan keringanan PBB dan BPHTB," kata Ahmad Wahyudi Ketua RW 01 Kupang Krajan, yang di"iya"kan RW lainnya.

Sedangkan untuk rencana aksi bersih kali "bok tempe", dikatakan Lurah Kupang Krajan, bertujuan agar kali tersebut tetap terjaga kebersihannya. "Akhir-akhir ini banyak sampah masuk ke sungai dan selain itu masih ada sebagian warga yang pembuangan MCKnya masuk ke sungai," jelas Bambang Hartono, SE.

"Rencana kedepan kita akan kelola kali tersebut agar punya manfaat ekonomi bagi warga sekitar," tambahnya.

Sementara Babinsa Kupang Krajan Pelda Ali Rohman selain bahas persoalan kamtibmas juga minta dukungan dari RT/RW di wilayah Kupang Krajan untuk ikut menyukseskan acara pertandingan pencak silat  yang akan diselenggarakan oleh Kodim 0832/Surabaya Selatan. "Mohon bantuannya, jika ada organisasi pencak silat yang ada di wilayah Kupang Krajan untuk bisa diikutkan pada acara tersebut," himbaunya. (red)

Comments

Popular Posts